KEMAMPUAN GURU DALAM MEMBUAT SOAL HOTS DALAM UJIAN TENGAH SEMESTER

Nenny Herawati

Abstract


Guru merupakan kunci penting dalam keberhasilan memperbaiki mutu pendidikan. Salah satu ciri dari mutu pendidikan yang baik adalah terciptanya proses pembelajaran yang baik pula, yaitu mulai dari perencanaan, pelaksanaan maupun evaluasi. Selaras dengan hal ini perlunya kemampuan guru dalam membuat alat untuk mengevaluasi peserta didik salah satunya yaitu soal HOTS. Soal HOTS (Higher Order Thinking Skill) merupakan instrumen pengukuran yang digunakan untuk mengukur kemampuan berpikir tingkat tinggi, yaitu kemampuan yang tidak sekedar mengingat, menyatakan kembali, atau merujuk tanpa melakukan pengolahan. Penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) dengan menggunakan desain penelitian model Kemmis dan Mc. Taggart. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 023 Semoga Jaya. Subjek penelitian ini adalah guru, jumlah guru sebanyak 8 orang. Dua siklus yang memperlihatkan hasil penilaian indikator kinerja dengan rata-rata yang meningkat. Siklus I rata-rata yang diperoleh yaitu <75, sedangkan pada siklus II rata-rata yang diperoleh setelah melakukan tindakan yang lebih intens >75. Hasil ini sangat memuaskan karena guru-guru sudah paham dalam membuat soal HOTS sebagai tujuan pembelajaran yang dilakukan pada Ujian Tengah Semester.

 


Keywords


Kemampuan Guru, HOTS, Ujian Tengah Semester

References


Arikunto, S. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineksa Cipta.

Basuki, I. & Hariyanto. 2014. Asesmen Pembelajaran. Bandung: PT. Remaja

Rosdakarya

Brookhart, S. M. (2010). How To Assess Higher-Order Thinking Skills In Your Classroom.United States of Amerika: ASCD Member Book

Devi, P.K. (2011). Pengembangan Soal "Higher Order Thinking Skill" dalam Pembelajaran IPA SMP/MTs. Diakses dari.https://www.academia.edu/8337926

Maryani, I., & Martaningsih, S. T. (2020). Pendampingan Penyusunan Soal Higher Order Thinking Bagi Guru Sekolah Dasar. SOLMA, 09(1), 156–166

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 54 tahun 2013 Tentang Standar Kompetensi

Kelulusan

Setiawati, wiwik. Dkk. (2018). Buku Penilaian Berorientasi Higher Order Thinking Skill.

Jakarta: Direktorat Jendral Guru dan Tenaga Kependidikan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan

Yuniar, Maharani. Rakhmat, Cece., & Saepulrohman, Asep. (2015). Analisis Hots (High Order Thinking Skills) Pada Soal Objektif Tes Dalam Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (Ips) Kelas V Sd Negeri 7 Ciamis. Jurnal Ilmiah Pendidikan. 2(2), 187-195




DOI: http://dx.doi.org/10.33578/jpfkip.v10i6.8638

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Nenny Herawati

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.


____________________________________________________________

Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Secretariat
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Gedung B1, FKIP Universitas Riau
Kampus Bina Widya Km. 12,5 Simpang Baru Panam
Pekanbaru Riau Indonesia 28293
e-mail : primary@ejournal.unri.ac.id